Kuliah Gratis di UIN Malang Bagi Penghafal Al-Qur'an

17 Jun 2010
KahmiUIN - Kuliah Gratis di UIN Malang Bagi Penghafal Al-Qur'an. Bagi calon mahasiswa baru yang hafal Al Quran (Hafidz) diberi beasiswa atau kesempatan kuliah secara gratis melalui jalur khusus di Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang, Jawa Timur.

H Sudiono, Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan UIN Maliki, Rabu, mengatakan, program khusus ini tersedia untuk 30 sampai 40 mahasiswa baru. "Tahun ini kuotanya sebanyak 30 sampai 40 mahasiswa baru," katanya di Malang.

Dikatakannya, pada tahun 2009 UIN Maliki menerima 33 mahasiswa jalur khusus Hafidz. Namun, setelah dilakukan seleksi ulang secara ketat, yang diterima hanya 32 orang mahasiswa. "Jalur khusus ini dibuka sejak Tanggal 14 Juni-5 Juli mendatang," katanya.

Sementara, fasilitas yang akan didapatkan oleh mahasiswa jalur khusus tersebut adalah bebas biaya pendidikan sejak semester tiga hingga akhir masa kuliah nanti.

Dia menjelaskan, jika diluar mahasiswa hafidz Alquran, biaya SPP program studi IPA sebesar Rp900 ribu per semester dan program studi IPS sebesar Rp800 ribu persemester.

"Tahun kemarin (2009/2010) jalur khusus ini juga banyak diminati oleh alumni dari sekolah formal. Namun, mayoritas mahasiswa baru yang berhasil masuk melalui jalur khsusu ini dari kalangan ponpes," ujarnya.

Selain membuka jalur khusus bagi mahasiswa Hafidz Al- Qur'an, UIN juga membuka melalui Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (SPMBPTAIN).

"Untuk tahun ini, kuota bagi mahasiswa baru jalur tersebut sebanyak 900 mahasiswa, sementara jalur mandiri sebanyak 750 mahasiswa," katanya.(antarajatim)

0 komentar:

 
 
Copyright © KAHMI UIN Malang