Madura Dijadikan Nama Mobil Mewah Lamborghini

11 Des 2009
Kahmi UIN - Madura Dijadikan Nama Mobil Mewah Lamborghini - Produsen mobil mewah Lamborghini akan menggunakan nama Madura untuk salah satu mobil konsepnya. Mobil konsep ini dirancang oleh Slavche Tanevsky, mahasiswa Munich University of Applied Sciences Jerman.

Tanevsky mengaku terinspirasi dengan Pulau Madura di Jawa Timur yang terkenal dengan karapan sapinya itu. Mobil konsep itu tercipta atas kolaborasi Tanevsky dengan perancang Lamborghini dan Audi.

Madura diusulkan untuk menjadi mobil Lamborghini hybrid pertama yang dijadwalkan akan diproduksi pada 2016. Tanevsky menuturkan mobil konsep super itu akan memiliki efisiensi bahan bakar tinggi dan lebih ramah lingkungan dengan mesin hybrid yang digendongnya.

Meskipun samar-samar mengingatkan kita pada pada Lamborghini Reventon dan mobil konsep Estoque, seluruh desain dari Madura memiliki ini lebih ramping, lebih terfokus, dan lebih agresif.

Di bagian depan, fitur lampu utama Madura lebih ramping, air intake yang besar. Di bagian belakang mobil, mesin hybrid yang ditanamkan Tanevsky menghasilkan garis-garis rumit labirin yang membantu memberikan penampilan mobil yang unik.(Slavche Tanesky) (detik/cak)

1 komentar:

ldii mengatakan...

Alhamdulillah, syukur kita masih mendaapat perhatian dunia.

 
 
Copyright © KAHMI UIN Malang